Lagi, Si Merah Menghanguskan Satu Pabrik Springbed di Deliserdang

author photo
Berawal kepulan asap tebal yang dilihat petugas jaga malam, Anton Irawan (53) di gudang pabrik milik CV Sahabat Sejati Mandiri akibat api yang menjilat salah satu busa tilam langsung berteriak minta tolong. Warga berdatangan membantu memadamkan api dengan menyirim air dan pasir, namun usaha tersebut sia-sia, kobaran api makin besar.

Api makin membesar bercampur suara ledakan kaibat kaleng-kaleng yang berisi tinner dan bahanpembuatan busa berupa cairan kimia. Api bukan saja menjilat gudang, tapi 1 mesin molen dan mesin pembuat busa juga tinggal rangka.   


Karena api semakin besar para wargapun menyelamatkan diri masing-masing takut menjadi korban.

“Api makin besar pak, kamipun lari meyelamatkan diri, “ucap Anton kepada Personil Polsek Medan Labuhan yang turun ke lokasi.

Kobaran api akhirnya dapat dijinakkan dengan menurunkan 15 Unit mobil Dinas Pencegah dan Pemadam Kebakaran milik Pemko Medan dan 7 unit mobil Dinas Pemadam Kebakaran Pemkab Deliserdang.
intro12

Berita Terkait

Komentar Anda