Sunggal, Moltoday.com - Bentuk perhatian Pemerintah Kabupaten Deli Serdang kepada masyarakatnya yang terdampak Covid-19, dengan menurunkan Tim BAZNAS Deli Serdang Bidang SDM yang dipimpin Drs.H. Mujahiduddin untuk memberikan Zakat Profesi sebanyak 100 paket di Musholah Ubudiyah Kecamatan Sunggal, Selasa (12/5/2020).
Kegiatan ini juga di hadiri langsung Camat Sunggal Ismail SSTP, MSP didampingi Kasi Kesos Candra Yudistira Hasibuan, staf Kesos, yang secara simbolis memberikan bantuan zakat profesi sebesar 300 ribu yang berasal dari seluruh ASN se Kabupaten Deli Serdang, termasuk para Camat.
"Alhamdulillah, bantuan ini bisa menjadi tambahan untuk membeli kebutuhan pokok bagi masyarakat yang terdampak virus Covid-19 ini. Dan sudah kita bagi setiap desanya mendapat jatah lima kepala keluarga," ucapnya kepada Moltoday.com.
Untuk itu, sambung Ismail, bagi masyarakat yang sudah terdaftar dan mendapatkan bantuan uang dari BAZNAS ini bisa memanfaatkan uangnya sebaik mungkin. "Sebab, kita tidak tahu sampai kapan virus Corona berlalu. Tapi saya minta, bagi masyarakat yang beraktifitas diluar harus memakai masker dan tidak lupa mencuci tangan," harap nya
Sementara itu Mujahiduddin juga menambahkan bahwa,
selain di Kecamatan Sunggal, pembagian zakat dari BAZNAS Kabupaten Deli Serdang juga dilakukan di 22 Kecamatan se Kabupaten Deli Serdang. "Kreteria masyarakat penerima zakat ini, harus muslim dan fakir miskin. Yang datanya kita peleroleh dari pihak Kecamatan," terangnya.
(A-1Red).