Kodim 0205/TK Bersama Warga bergotong royong Perbaikan Balai Desa ( Losd )

author photo
Ket : Babinsa Saat Memasang Atap Balai Desa
Reporter : Rianto G
Editor : Redaksi
KARO  |Moltoday.com - Babinsa Koramil 04/Simpang Empat melaksanakan karya bakti membantu masyarakat memasang atap Balai Desa ) Losd ) yang berkarat karena di hantam abu vulkanik Gunung Sinabung beberapa waktu , di Desa Jeraya , Kecamatan Simpang Empat , Kabupaten Karo Provinsi Sumatera Utara , Kamis 24/10

Kegiatan ini adalah salah satu karya nyata sekaligus penguatan kemanunggalan TNI dengan rakyat. Kegiatan karya bakti juga sebagai implementasi dari binter Koramil 04/SE . Hal ini sudah menjadi bagian dari tugas pokok TNI AD khususnya membantu kesulitan masyarakat di wilayah binaan,”ujar Babinsa Serka M Sihombing.

Sementara itu, Danramil 04/SE Kapten Kav J Surbakti menambahkan, terlaksananya karya bakti ini berkat kemauan dan kebersamaan yang dimotori prajurit Koramil 04/SE Kodim 0205/TK  bersama masyarakat. “Dengan kegiatan karya bakti ini dapat terlihat nyata wujud kemanunggalan TNI dan Rakyat sesuai yang diharapkan, “ucapnya.

Di tempat terpisah, Dandim 0205/TK Letkol Inf Taufik Rizal mengungkapkan, karya bakti ini diharapkan akan memberikan manfaat bagi masyarakat Desa Jeraya kecamatan Simpang Empat dan dapat dirasakan juga oleh tetangga desa yang lain, sehingga dapat menumbuhkan rasa solidaritas dan kebersamaan serta memperkokoh kemanunggalan TNI-Rakyat,ujar Dandim.

Berita Terkait

Komentar Anda