Medan,Moltoday.com-Sungai Belawan atau Lubuk Kuwang kembali menelan korban seorang bocah berusia 4,5 tahun yang bernama Dafa Alriski anak pasangan Waris dan Inur warga Dusun I Gg.Ar - Rohani Desa Paya Geli Kecamatan Sunggal Kabupaten Deli Serdang, Selasa (23/7).
Menurut keterangan nenek korban yang bernama Zahra (57), "Dafa bersama satu orang temannya Azril terlebih dahulu meminta uang untuk membeli Rujak,lalu memakannya di pinggir sungai lubuk kuwang.Namun selang lima menit terdengar suara minta tolong dari Azril", ujarnya.
Lanjut Zahra, "Jeritan tersebut mengundang warga berdatangan untuk mengetahui apa yang terjadi,dengan wajah pucat pasi Azril mengatakan, bahwa dafa terpeleset dan tenggelam ke sungai", terangnya .
Dikesempatan yang sama Bripka Rory selaku Komandan Regu Basarnas ProvSu mengatakan," Kami mendapat laporan dari salah seorang warga sekitar pukul 15.30 wib yang mengetakan ada anak tenggelam di Sungai Belawan Lubuk Kuwang',paparnya.
Didampingi Kepala Dusun I Paya Geli Sulaiman S,Ag, Perwakilan Polsek Sunggal Bripka S.Zebua, kembali Rory menjelaskan,"SOP yang diberikan atasan untuk pencairan anak tenggelam ini sekitar 3 hari,tergantung kondisi air sungai belawan yang keruh saat ini setelah hujan turun",pungkasnya .
Ketika Wartawan Moltoday. Com. menyambangi kediaman keluarga korban dengan tujuan meminta keterangan ibu korban,namun hal ini urung dikakukan sebab suasana duka masih menyelimuti keluarga tersebut.Hingga berita ini diturunkan jasad korban belum ditemukan(A-1Red).