![]() |
Teks foto
Komisioner Bawaslu kota Pematangsiantar dan pengurus beraudensi ke kantor Walikota, diterima Wakil Walikota, Jumat (28/9/2018).
|
P.SIANTAR ~Komisioner Bawaslu kota Pematangsiantar priode 2018-2023 beraudiensi kepada Wali Kota yang diterima langsung Wakil Wali Kota Togar Sitorus, SE, MM di ruang kerjanya Jalan Merdeka nomor 6, Jumat (28/9/2018).
Ketua Bawaslu Kota Pematangsiantar Sepriandison, SH, M.Si, menjelaskan tujuannya untuk mengenalkan kepengurusan yang baru dilantik dalam rangka suksesnya pelaksanaan Pemilu April 2018, Dikatakannya, sebenarnya audensi ini sudah lama ingin dilakukan, namun karena suatu hal maka baru bisa hari ini.
Ia mengharapkan pemerintah kota dapat memberikan masukan dan kerjasama yang baik, terutama yang berkaitan dalam menciptakan pelaksanaan Pemilu yang damai dan berintegritas.
Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu kembali menguatkan kelembagaan ini dengan mengharuskan Pembentukan Bawaslu Kabupaten/Kota Permanen setahun sejak tanggal disahkan Undang-undang ini pada 16 Agustus 2017.
Setelah melalui serangkaian test, mulai dari test tertulis, psikotest, test kesehatan, test wawancara hingga fit and proper test, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI menetapkan komisioner Bawaslu di 33 kabupaten/kota di Sumatera Utara, terangnya.
Sementara itu, Wakil Wali Kota sangat mengapresiasi pertemuan ini dan siap membantu suksesnya pelaksanaan pemilihan umum tahun 2019 di kota yang tekenal tolran ini, agar kota Pematangsiantar semakin mantap, maju dan jaya, katanya.
Pemerintah kota berharap komisioner bawaslu dapat menjalankan tugasnya dengan baik, berpegang pada ketentuan perundang-undangan yang berlaku dan juga mampu bersinergi dengan penyelenggara pemilu pada khususnya dan masyarakat dengan segenap lapisannya pada umumnya.
Komisioner Bawaslu Pematangsiantar priode 2018-2023 diketuai Sepriandison Saragih yang merangkap kordiv hukum, penindakan, pelanggaran, sengketa, M. Syahfii Siregar kordiv pengawasan hubungan masyarakat dan hubungan antar lembaga, Junita Lila Sinaga kordiv SDM, organisasi, data dan informasi.**(Metro-Online.co - Red)