Pendidikan Masa Kini.

author photo

Foto :  Hormat Sitinjak
Ketua DPD PARINDRA 
Sekjen PAC POSPERA Medan area

MEDAN - "mensejahterahkan dan mencerdaskan masyarakat" itu adalah cita cita daripada pembangunan Indonesia yang tertuang pada pembukaan UUD 1945. Bila kita cermati lebih lagi, apakah pendidikan saat ni sudah layak atau belum?

Pendidikan saat ni adalah pendidikan yang di peroleh di bangku sekolah dengan biaya saat ini bukat terbilang murah.  Saat ni Sekolah Dasar aja bisa mencapai Rp 100.000 s.d Rp 300.000 perbulannya.  Itu belum lagi termasuk daripada uang yang dikeluarkan untuk membeli buku pelajaran ataupun buku tulis dan alat tulis yang digunakan. Anak SD saja bisa mencapai Rp 1.000.000 s.d Rp 1.500.000 perbulan untuk bisa mendapatkan pelajaran yang maksimal. Alangkah sedihnya kita bila anak SD yang saat ni mahal biaya untuk sekolah tidak bisa mendapatkan pelajaran,  termasuk anak pendidikan dasar 9 tahun.

Dalam hal ini. Peran Pemerintah,  khususnya Dinas Pendidikan Propinsi maupun Dinas Pendidikan Kota Medan harus lebih jeli lagi dalam mengkelola program pendidikan untuk anak termasuk program pendidikan dasar 9 tahun.  Bukan tidak banyak anak yang putus sekolah sekarang ini karena tidak memiliki biaya untuk bersekolah. Program Dinas Pendidikan Kota di harapkan bukan hanya untuk mengakomodir program biaya sekolah yang lebih murah,  namun diharapkan program pendidikan tersebut dapat diperoleh secara gratis dan tidak dibebankan biaya apapun. Program pendidikan Dinas Pendidikan Kota diharapkan mampu bersinergis dengan Dinas Kota lainnha untuk dapat mendukung program program pendidikan secara gratis.
Pendidikan secara gratis memang tidak mudah untuk dijalankan, namun apabila hal ini termasuk Dinas Pendidikan Kota Medan dapat bersinergis ke Pemerintahan Kota lainnya seperti Dinas Sosial,  Dinas Kependudukan,  Dinas Perpustakaan Daerah yang dapat menunjang program belajar mengajar secara efesien tanpa adanya pungutan biaya. Untuk menunjang program pendidikan gratis juga di dukung dari pada bahan ajaran yang lebih kualitas sesuai dengan standar pengajaran Pmerintah. Dalam hal ini,  dalam menunjang bahan ajaran,  Dinas Perpustakaan Daerah dapat bekerja sama dengan Dinas Pendikan Kota tersebut dalam hal memberikan fasilitas bahan ajaran seperti buku bacaan gratis dari Pemerintah Daerah.

Dalam hal fasilitas,  untuk menjang kelas belajar mengajar yang baik, sekolah juga harus mampu memberikan bangunan kelas yang sebaik mungkin.  Sebaik mungkin di sini bukan kita katakan mewah bangunan bertingkat.  Tetapi hal harus ditunjang dari bangunan kelas baik,  atap kelas tidak bocor,  papan tulis ada,  meja belajar dan kursi juga lengkap tersedia, agar terlaksananya pengajaran yang kondusif. Dal hal pembangunan sekolah,  pemerintah Dinas Pendidikan juga harus dapat bekerja sama juga dengan Pemerintah kota Medan agar dapat memberikan dan mengembangkan dan ke APBD dengam benar.  Jangan hanya semata anggaran ada tetapi tidak digunakan sepenuh ya untuk bangunan sekolah sekolah yang ada. Agar bangunan sekolah dapat dinikmati dengan baik tanpa adanya gangguan dari fisik luar bangunan yang dapat mengganggu kegiatan belajar mengajar.

Pemerintah Kota Medan dalam hal ini menunjang penuh dunia pendidikan saat ini juga dapat kita katakan belum maksimal. Belum maksimal kita katakan saat ini adalah karena masih banyak anak anak pengamen jalanan yang putus sekolah.  Mereka lebih baik mempertahankan hidup sehingga melakukan ngamen di lampu merah agar dapt bertahan hidup.  Siapakah yang bertanggung jawab penuh?  Adakah saat ini Pemerintah Kota Medan memberikan program pendidikan dengan benar?  Dan apakah pengawasan program program pendidikan sudah benar?  Kalau sudah benar mengapa masih banya anak anak korban putus sekolah karena tidak ada biaya untuk sekolah.

Untuk itu marilah kita Warga Medan.  Jangan lah salah memilih wakil anda untuk kedepannya.  Pastikan mereka tahu betul pokok permasalahan di daerah mereka tersebut.  Agar dapat berkesinambungan began pemerintahan nantinya.

 Untuk itu marilah kita bersama sama mengawasi program program pemerintah yang menunjang program pendidikan yang ada.  Jangan sampai lengah.  Karena pendidika  adalah cita cita dasar dari Negara Indonesia terkhusus juga kota Medan.

Editing by. Hormat Sitinjak

Berita Terkait

Komentar Anda